JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Es selendang mayang khas Betawi, minuman segar yang mungkin cocok untuk anda berbuka puasa.
Es selendang mayang merupakan es dengan agar-agar lembut yang terbuat dari tepung sagu. Rasa dari es ini juga begitu nikmat karena dalam penyajiannya dicampur dengan santan dan gula merah.
Berikut adalah resep es selendang mayang khas Betawi yang bisa anda coba dirumah.
Bahan-bahan
- 775 ml air
- 130 gram gula pasir
- 50 gram tepung sagu aren
- 50 gram hunkwe
- 2 lembar daun pandan, simpulkan
- 1 sdm tepung beras
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt pewarna makanan merah muda atau hijau
- Santan
- Kuah gula merah
- Es batu
Cara Membuat
1.Campurkan tepung sagu, hunkwe, dan tepung beras dengan air sebanyak 250 ml. Kemudian, tuangkan sisa air ke dalam air. Berikutnya, rebus bersama daun pandan, garam, dan gula pasir. Usai mendidih, angkat, lalu saring.
2. Selanjutnya, masak kembali campuran air dan daun pandan, tambahkan adonan tepung. Aduk cepat hingga adonan tercampur rata dan mengental.
3. Tuang adonan ke dalam loyang dan ratakan. Beri percikan pewarna makanan sesuai selera, kemudian biarkan dingin.
Penyajian
Jika selendang mayang sudah jadi, potong dadu lalu beri es batu dan siram dengan kuah santan dan gula merah. Es selendang mayang pun siap disantap (cr09)