Aksi Lucinta Luna Tunggangi Lumba-Lumba Tuai Kecaman, Davina Veronica: Kejam dan Tidak Berperasaan!

Kamis 15 Apr 2021, 19:31 WIB
Davina Veronica Hariadi (Foto: Instagram)

Davina Veronica Hariadi (Foto: Instagram)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Beberapa hari yang lalu Lucinta Luna mengunggah sebuah konten di YouTube yang memperlihatkan dirinya sedang bermain bersama hewan lumba-lumba di dalam air.

Video yang diunggah di kanal YouTube-nya pada Kamis (8/4/2021) lalu ternyata mendapat kecaman dari berbagai kalangan, salah satunya dari aktris dan model Davina Veronica Hariadi.

Davina mengaku sedih dengan aksi yang dilakukan oleh Lucinta Luna dan menganggapnya sebagai tindakan yang sangat bodoh.

“Tidak berpendidikan, kejam dan tidak berperasaan, sedih banget melihat ini. Lumba-lumba seperti budak manusia, a slave for human entertainment," kata Davina seperti dikutip dari Instagram @davinaveronica, Rabu (14/4/2021).

Lebih lanjut, Davina yakin bahwa lumba-lumba itu sudah rindu dengan lautan bebas karena telah dipisahkan dari keluarganya.

"Aku tahu, dia pasti merindukan lautan dan juga lautan, Tolong kalian pikirkan sebelum membayar untuk (kesenangan) ini," ucap wanita berusia 42 tahun tersebut.

Davina menganggap Lucinta Luna dan kawan-kawannya tidak memahami dengan baik tentang perlakuan yang baik terhadap hewan.

"Semoga lain kali lebih bijak mengunggah konten. Sekarang, mari kita saling menyebar edukasi tentang larangan lumba-lumba dijadikan objek wisata," harapnya. (cr03)

Berita Terkait
News Update