Heboh Putri Tanjung Hidup Mandiri, Netizen: Caca Handika dari Dulu Juga Masak Cuci Sendiri Enggak Heboh Tuh

Rabu 14 Apr 2021, 12:31 WIB
Pengusaha muda, Putri Tanjung.  (foto: instagram @putri_tanjung) 

Pengusaha muda, Putri Tanjung. (foto: instagram @putri_tanjung) 

Heboh Putri Tanjung Hidup Mandiri, Netizen: Caca Handika dari Dulu Juga Masak Cuci Sendiri Enggak Heboh Tuh

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Menjadi trending topic dan menghebohkan, itulah Putri Tunjung, anak sulung konglomerat, yang hidup mandiri, harus cuci dan masak sendiri kala kuliah di Amerika Serikat.

Tapai, netizen langsung mengaitkan pedangdut Caca Handika, karena dia dari dulu juga masak sendiri, mencuci sendiri, tapi tidak heboh.

Sebelumnya, beredar kabar bahwa Putri Tanjung mesti hidup mandiri saat menempuh pendidikan di luar negeri. Tercatat Putri pernah menjalani pendidikan di San Francisco, Amerika Serikat.

Salah satu contoh hidup mandiri yang Putri lakukan yakni, mencuci baju sendiri. Hal itu terungkap dalam kanal YouTube Boy William. Boys bertanya apakah Putri mencuci pakaiannya sendiri.

"Ya (cuci sendiri)," kata Putri dalam video yang diunggah, Selasa (13/04/2021).

Tak hanya memasak, anak konglomerat itu, juga mengaku masak makanan sendiri bersama teman-temannya tanpa bantuan asisten rumah tangga.

Netizen pun mengaitkan kemandirian Putri Tanjung itu dengan lagu pedangdut, Caca Handika berjudul "Angka Satu". Lirik lagu itu juga menggambarkan kalau Caca Handika pun bisa melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan Putri Tanjung.

"Nggak perlu jauh-jauh kuliah di Amerika biar bisa ngelakuin segala sesuatu sendirian kali. Noh Caca Handika. Masak-masak sendiri, makan-makan sendiri,  cuci baju sendiri, tidur pun sendiri," kata netizen.

"Caca Handika dari dulu cuci sendiri, makan sendiri, tidur pun sendiri diem-diem aja tuh ga heboh," tulis Netizen lain.

Bahkan, ada pula netizen yang merasa bahwa Caca Handika cocok dijadikan sebagai duta kemandirian Indonesia. "Caca Handika layak dijadikan Duta Kemandirian Indonesia. Fix No Debat."

Saat ini nama Putri Tanjung dan Caca Handika jadi trending topic di media sosial Twitter Indonesia. (cr02)

 

Berita Terkait
News Update