JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komedian Arie Untung mendadak jadi sorotan usai cuplikan pernyataanya heboh di media sosial.
Cuplikan video itu berasal dari tayangan Youtube Daniel Mananta.
Dalam tayangan YouTube Daniel, Arie Untung mendapat sorotan karena membahas soal riba, Arie untung juga sempat membahas soal Raja Salman.
Arie Untung mencontohkan saat Raja Salman kunjungan ke Indonesia sengaja membawa tangga pesawat dari Arab untuk menghindari riba.
Arie mengingatkan agar masyarakat menjauhi riba dengan meneladani Raja Arab Saudi.
"Lu kayak Raja Salman ke Indoensia pake pesawat pribadi, sampe tangga turunnya dibawa dari arab. Karena apa?, takut dia minjemin uang ke Indonesia, kemudian dia dapat dosa karena pake tangganya," ucap Arie.
Lebih lanjut Arie menjelaskan jika Raja Salman sampai rela membawa mobil sendiri saat berkunjung ke Indonesia.
soal Raja Salman bawa tangga pesawat krn gak mau riba itu keliru. Raja sudah sepuh, jadi kemana2 kunjungan luar negeri pasti bawa sendiri tangga pesawat yg kayak eskalator. Bukan hanya saat ke Indonesia atau ngutangin duit. Itu protokol tetap (protap) Raja https://t.co/3bwqxTju7u — Khazanah GNH (@na_dirs)
April"> 13, 2021
"Mobilnya dia harus bawa sendiri, bawa sendiri karena tak mau sepeserpun memberatkan yang mau dipinjemin," jelasnya.
Sontak penjelasan Arie Untung tersebut mendapat perhatian dari publik, salah satunya ulama Nahdlatul Ulama (NU) Nadirsyah Hosen.
Lewat Twitternya, Gus Nadir menyampaikan penjelasan itu keliru.
"Penjelasan @ArieKuntung soal Raja Salman bawa tangga pesawat karena gak mau riba itu keliru," ujarnya dalam akun Twiter @na_dirs Selasa, (13/4/2021).
Lantas ulama NU itu menyebut, Raja Salman sengaja membawa tangga pesawat dari Arab memang sudah menjadi protokol tetap.
"Raja sudah sepuh, jadi kemana2 kunjungan luar negeri pasti bawa sendiri tangga pesawat yg kayak eskalator. Bukan hanya saat ke Indonesia atau ngutangin duit. Itu protokol tetap (protap) Raja," tandasnya. (cr09)