JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Meski larangan Mudik Lebaran 2021 telah diberlakukan pemerintah, namun PO Bus Arimbi memastikan tetap beroperasi.
Hal itu disampaikan oleh Operasional PO Bus Arimbi, Bambang Suteja saat di konfirmasi, Jumat (09/04/2021).
"Saya tetap setia sama pelanggan yang punya rutinitas," ujarnya.
Bambang memastikan bahwa nantinya PO Bus Arimbi akan punya konsep dan skema tersendiri terkait rute yang akan dilewati.
"Kan di larang di terminal, kami di luar terminal angkutnya," jelasnya kepada Poskota.
Sementara terkait penyekatan jalur mudik, Bambang menyebut akan mencari jalur alternatif untuk dilewati agar penumpang tetap bisa sampai kampung halaman dengan selamat.
"Penumpang juga paham, bisa saja kami lewat jalan alternatif," terangnya.
Bambang sendiri sebenarnya tak setuju dengan kebijakan larangan Mudik Lebaran, sehingga ia mengkritik pemerintah yang dinilai kurang bijak dalam membuat aturan itu.
Padahal bisa saja dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat, aktifitas mudik lebaran tetap berjalan tanpa khawatir tertular virus.
"Kalau mau buat 50 persen dari isi bangku. Tapi ini kan kalau draft jadi," tutupnya. (cr01)