Menolak Rujuk,, Seorang Pria Membaker Mantan Istri Hingga Tewas Sebelum Bakar Dirinya Sendiri

Kamis 08 Apr 2021, 15:35 WIB
Ilustrasi orang dibakar.(dok poskota)

Ilustrasi orang dibakar.(dok poskota)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Tidak terima dicerai, seorang pria di Kampung Nambo, Kecamatan Klapanunggal Kabupaten Bogor, bakar mantan istri hingga tewas. 

Pelaku, JA (30), kemudian membakar dirinya sendiri namun berhasil diselamatkan warga dan dibawa ke RS Cipto Mangunkusumo.

Akibat luka bakar serius yang dideritanya, pelaku kini dalam keadaan kritis. 

Camat Klapanunggal Ahmad Kosasih menjelaskan, peristiwa sadis tersebut dilakukan JA lantaran tidak terima dicerai oleh istrinya LU.

bakar

"Peristiwa tersebut diketahui Selasa (6/4/2021) sekitar pukul 06.00 WIB. Lokasi kejadian di Kampung Nambo RT 02/01, Desa Nambo, Kecamatan Klapanunggal," ujarnya kepada wartawan saat dikonfirmasi, Kamis (08/04/2021) siang. 

Dalam kejadian itu korban LU meninggal dunia dengan luka bakar disekujur tubuh,

"Mantan istrinya tewas, sedangkan pelaku mantan suaminya masih hidup dengan luka bakar 30 persen sekarang masih di rawat di RS Cipto Jakarta," katanya. 

Emosi pelaku ini menurut Kosasih dipicu lantaran mantan suami minta rujuk ke istri namun ditolak. 

"Gagal rujuk, pelaku nekad membakar LU di rumahnya saat sedang berada di dapur dugaan disiram menggunakan bensin," tuturnya. 

Sempat Main ke Rumah 

Sebelum kejadian pelaku main ke rumah mantan istrinya dan sempat duduk di bangku luar rumah. 

"Dari keterangan sang kakak Elis, adiknya LU saat ditemukan tubuhnya sudah terbakar api. Api dipadamkan oleh seorang warga yang membawa APAR  sehingga api dapat dipadamkan," tuturnya. 
(angga)
  

Berita Terkait
News Update