Liga Champions, Chelsea Mengalahkan Porto dengan Skor 2-0

Kamis 08 Apr 2021, 05:22 WIB
Pemain Chelsea Mason Mount setelah mencetak gol ke gawang Porto di Liga Champions. (foto: twitter @ChelseaFC )

Pemain Chelsea Mason Mount setelah mencetak gol ke gawang Porto di Liga Champions. (foto: twitter @ChelseaFC )

POSKOTA.CO.ID - Chelsea meraih kemenangan dengan mengalahkan Porto 2-0 dalam pertandingan tandang perempat final Liga Champions, pada Rabu (07/04/2021) malam waktu setempat.

Laga bebak perempat final Liga Champions itu digelar di  Estadio Ramon Sanchez-Pizjuan milik Sevilla, terkait aturan masa pandemi.

Pemain Timnas Inggris Mason Mount dan Ben Chilwell mencetak gol The Blues pada malam itu, masing-masing 32 dan 85.

Pasukan Thomas Tuchel mempertahankan clean sheet kedelapan mereka di liga ini. Sebelumnya di Liga Primer Chelsea menelan kekalahan mengejutkan  5-2 dari West Brom akhir pekan lalu.

Chelsea memimpin dengan lebih dari setengah jam bermain dan gol pembuka mereka datang berkat aksi Mount yang bagus.

Saat itu, Jorginho memberi umpan kepada pemain internasional Inggris itu, yang dengan gerakan  membalikkan badan, Mount melepaskan tembakan ke arah gawang Agustin Marchesin, dan masuk  ke sudut tiang jauh.

Selain beberapa peluang setengah main itu (babak pertama), tim Liga Premier berhasil membuatnya menjadi siatuasi permainannya relatif tidak terancam oleh Porto.

Bahkan, segalanya menjadi lebih baik setelah jeda, meski Porto mendominasi bola, tapi tidak mencetak satu gol pun.

Christian Pulisic nyaris mencetak gol kedua Chelsea ketika tendangannya  membentur tiang gawang.

Lantas, Chilwell kemudian benar-banar menggandakan keunggulan Chelsea semenit kemudian. Bek sayap memotong dari kiri dan menaklukkan kiper Marchesin.

Leg kedua juga akan dimainkan di Sanchez-Pizjuan, dengan Chelsea menjadi tuan rumah pada Selasa, 13 April mendatang. (win)

Berita Terkait
News Update