Ini Tips Celine Evangelista, Bagi yang Mau Cari Pasangan dan Menikah

Kamis 08 Apr 2021, 11:56 WIB
Celine Evangelista.(instagram/@celine_evangelista)

Celine Evangelista.(instagram/@celine_evangelista)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Aktris cantik, Celine Evangelista memberikan tips bagi seseorang yang ingin menikah. Menurut dia ada baiknya jangan terburu-buru.

Lanjutnya, bagi dia yang paling penting saat menjalin hubungan yakni kenyamanan. Kenyamanan adalah nomor satu bagi Celine setelah itu baru finansial (keuangan).

"Kalau aku pribadi enggak munafik ya, pertama kita pikirin dulu rasa nyaman, kalo pertama rasa nyaman dulu karena percuma kalau ada finansial tapi enggak nyaman, lu batin juga," kata Celine dalam kanal YouTube Celine Evangelista, Rabu (7/4/2021).

Kata dia, jangan dahulu bicara soal cinta. Sebab, menurutnya kita mesti nyaman terlebih dahulu dengan orang tersebut. Maka rasa cinta akan tumbuh kemudian.

"Cinta dan sayang itu lu dengan terbiasa akan timbul yang penting lu bisa nyaman dulu sama orang ini, bisa berkomunikasi baik ya kan," ungkapnya.

Setelah rasa nyaman diperoleh, maka selanjutnya baru ke ranah finansial yang menurut dia juga penting sekali kala menjalani rumah tangga.

"Jadi rasa nyaman dulu paling pertama, baru finansial penting juga, kata siapa enggak penting, buat aku penting banget," katanya.

Celine merasa heran kenapa wanita cantik hari ini seolah tak memikirkan finansial saat menjalin hubungan. "Yang penting cinta, yang penting cinta, hidup dengan cinta berapa lama sih," ujarnya.

Ia pun menegaskan bahwa dirinya tidak punya kriteria pria tertentu, pun tampang bukan jadi faktor utamanya saat menjalin hubungan.

"Kalau aku sih bukan tampang ya, kalau aku kriteria juga enggak punya. Jadi semua mantan-mantan aku berbeda kriteria semua," katanya.

"Kalau cinta karena cuma kegantengan suatu saat itu berapa tahun sih, 10 tahun? 15 tahun? Luntur, rasa nyaman sih yang penting," pungkasnya. (cr02) 
 

Berita Terkait
News Update