Polisi Amankan Muncikari Wanita asal Jakarta Timur Usai Jual Dua Mahasiswi di Lombok

Rabu 07 Apr 2021, 19:00 WIB
CM Muncikari wanita asal Jakarta Timur (Foto: rnettvnews/Instagram)

CM Muncikari wanita asal Jakarta Timur (Foto: rnettvnews/Instagram)

NUSA TENGGARA BARAT, POSKOTA.CO.ID – Ditkrimum Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) berhasil mengamankan wanita berinisial CM (25).

Wanita asal Cakung, Jakarta Timur itu diduga telah menjual para mahasiswi kepada sejumlah pria hidung belang. Polisi menangkap CM bersama dua orang mahasiswi di salah satu hotel berbintang yang ada di Mataram, Senin (5/4/2021).

Bahkan yang paling mengejutkannya lagi dikabarkan bahwa kedua mahasiswi tersebut telah melayani 37 orang pelanggan hanya dalam jangka waktu 5 hari saja.

"CM menempatkan NA (mahasiswi) asal Banyuwangi sebagai wanita dijual melayani hubungan seksual. Selama aktifitasnya 5 hari di hotel tersebut,” ungkap Hari Brata selaku Dirkrimum Polda NTB, Selasa (6/4/2021).

“Muncikaridan 2 wanita lainnya telah melayani sedikitnya 37 tamu dan menghasilkan uang lebih dari Rp 33 juta," sambungnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan selain menjajakan mahasiswi, CM ternyata juga ‘menjual’ dirinya dirinya sendiri. CM menetapkan tarifnya mulai dari Rp 500 ribu sampai Rp 1,6 juta per malam.

Kasus prostitusi ini terbongkar setelah polisi mendapatkan laporan dari salah seorang warga yang resah dengan adanya kegiatan ini dan pihak kepolisian langsung melakukan penggerebekan.

"Petugas Kepolisian yang tergabung dalam operasi Pekat Rinjani melakukan penggerebekan di hotel tersebut dan mengamankannya, lalu membawanya ke Mako Polda NTB untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," tutupnya. (cr03)

Berita Terkait
News Update