TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 6.186 tenaga pendidik di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tercatat telah menerima vaksin Covid-19.
Ribuan tenaga pendidik itu mulai dari guru, kepala sekolah dan tenaga kependidikan.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel, Taryono.
"Untuk vaksinasi guru masih on progress, saat ini yang sudah tervaksin 6.186 orang mulai dari guru, kepala sekolah dan tenaga kependidikan," ujarnya dikonfirmasi, Rabu (7/4/2021).
Taryono menuturkan, jumlah guru yang menerima vaksin itu tersebar di 7 wilayah kecamatan se-Tangerang Selatan.
Jumlah tersebut, masih akan terus bertambah sejalan dengan kuota vaksin yang disiapkan Dinas Kesehatan Kota Tangsel..
"Vaksin Covid-19 untuk semua guru swasta dan negeri di Tangsel, sejak tingkat PAUD, TK, SD dan SMP," terangnya.
Taryono merinci, jumlah guru dan tenaga kependidikan di vaksinasi Covid-19 paling banyak berasal dari wilayah Kecamatan Serpong, yaitu 1.256 guru, kepala sekolah dan tenaga kependidikan.
"Sedangkan terkecil wilayah kecamatan Setu, dengan jumlah 442 guru. Tapi ini dinamis dan masih terus berjalan sesuai kuota yang akan kita dapat," sebutnya.
Taryono memastikan, pelaksanaan vaksinasi bagi guru, kepala sekolah dan tenaga kependidikan di Sekolah sangat penting, untuk menjamin pembelajaran yang aman dan sehat bagi semua pihak.
"Kemudian fokus menyiapkan infrastruktur Protokol kesehatan (Prokes) menjelang penerapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM)," paparnya. (contributor Tangerang/ ridsha vimanda nasution)