Thalita Latief Tuding Dennis Rizky Lakukan KDRT dengan Melempar HP ke Bibirnya Sampai Berdarah

Selasa 06 Apr 2021, 15:15 WIB
Thalita Latief dan kuasa hukumnya. (cr02)

Thalita Latief dan kuasa hukumnya. (cr02)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Thalita Latief blak-blakan soal kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh sang suami, Dennis Rizky.

Ia menyebut bahwa dirinya mengalami kekerasan fisik.

"Iya, KDRT fisik kan siapa yang wawancara dari kalian ke pihak sana dia bilang engga ada kdrt saya liat tayangannya dimana entah. Ada itu semua saya bicara fakta," kata Thalita kepada wartawan selepas menjalani agenda mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Selasa (6/4/2021).

Dia pun menjelaskan kekerasan yang dilakukan oleh Dennis.

Dari pelemparan handphone yang menyebabkan bibirnya berdarah.

"KDRT-nya saya dilempar kok pake handphone ke mulut, ke muka saya sampe bibir saya berdarah, gigi veneer-an saya sampe patah dua yang di bagian depan," katanya.

"Jidat saya nih dijedutin sama dia sama kepalanya dia sampe berdarah, sampe benjol, anak saya dipangku dia melakukan itu, dia masih mau bilang enggak ada lagi KDRT fisik, harus tunggu saya ngomong kaya gini dulu baru dia mau gitu ngaku," lanjutnya.

Menurut dia, KDRT yang dilakukan Dennis karena Dennis punya sikap temperamental.

Pun kekerasan itu dilakukan pada 2016 lalu. Thalita mengaku mengalami kekerasan itu beberapa kali.

Dia pun akan mengeluarkan bukti-bukti terkait adanya KDRT fisik itu di muka sidang nanti.

Di sisi lain, soal KDRT yang diduga dilakukan olehnya, Dennis memilih untuk tidak berkomentar.

"Begini, untuk semuanya itu nanti tinggal kita lihat di persidangannya, sekarang saya lebih memilih no comment saja demi berjalan lancarnya sidang," ungkapnya. (cr02) 
 

Berita Terkait
News Update