Status Siaga Satu, Petugas Pengamanan Gereja di Depok Kenakan Alat Pelindung diri 

Jumat 02 Apr 2021, 09:02 WIB
Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengambil APP personel cek kesiapan  pengamanan gereja . (Angga)

Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar mengambil APP personel cek kesiapan pengamanan gereja . (Angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Kapolres Metro Depok Kombes Imran Edwin Siregar melakukan pengecekan anggota dalam persiapan pengamanan gereja perayaan Paskah di lapangan Mapolresto Depok. 

"Ada sebanyak 250 personil mulai dari Polres Metro Depok, Kodim 0508 Depok dan Satpol PP yang akan disiagakan melakukan patroli maupun statis di gereja pada pagi hari ini," ujar Kombes Imran kepada Poskota usai mengambil APP persiapan personil pengamanan gereja di lapangan Mapolrestro Depok, Jumat (2/4/2021) pagi. 

Perwira jebolan Akpol 1992 ini menambahkan tercatat ada sebanyak 67 gereja di Depok yang akan merayakan Paskah Agung. 

"Dari 67 gereja yang akan merayakan Paskah ada yang tatap muka dan virtual. Untuk gereja yang besar akan kita lakukan penebalan anggota sampai 30 personil," katanya. 

Sementara itu Kombes Imran mengunkapkan untuk kategori gereja yang besar akan menjadi prioritas pengamanan. 

"Kita bekerjasama dengan keamana  gereja untuk menyiapkan alat deteksi bawaan berupa metal detektor dan koordinasi dengan petugas anjing pelayak atau K9 dari Baharkam Dit Satwa Polri untuk ikut melakukan pengamanan," tutupnya. "Mengingat status siaga 1 saat ini, petugas yang akan melakukan penjagaan mengenakan body face."  (angga/tri)

Berita Terkait

News Update