ADVERTISEMENT

Polres Metro Depok Sterilisasi 67 Gereja di Depok untuk Menjamin Keamanan Perayaan Jumat Agung dan Paskah

Jumat, 2 April 2021 12:52 WIB

Share
Kapolrestro Depok Kombes Imran Edwin Siregar bersama Dandim 0508 Depok Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj dan Kapolsek Sukmajaya AKP Syafri Wasdar melakukan pengecekan sterilisasi Gereja Katolik Santo Markus. (foto: angga)
Kapolrestro Depok Kombes Imran Edwin Siregar bersama Dandim 0508 Depok Kolonel Inf Agus Isrok Mikroj dan Kapolsek Sukmajaya AKP Syafri Wasdar melakukan pengecekan sterilisasi Gereja Katolik Santo Markus. (foto: angga)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Polres Metro Depok telah melakukan sterilisasi sejumlah gereja yang akan menggelar perayaan Jumat Agung.

Kapolres Metro Depok, Kombes Imran Edwin Siregar mengatakan total 67 gereja di Kota Depok telah dilakukan sterilisasi.

"Sterilisasi sudah dilakukan anggota dibantu TNI yakni Kodim 0508 Depok lebih dahulu kita mengecek gereja yang ada di Depok sebelum perayaan hari Paskah," ujarnya kepada Poskota di Mapolrestro Depok, Jumat (2/3/2021) pagi.

Perwira jebolan Akpol 1992 ini menambahkan sebanyak 250 personil tim gabungan Kodim 0508 Depok dan Satpol PP akan ditempatkan dalam pengamanan gereja selama perayaan Jumat Agung berlangsung.

"Kita minta kewaspadaan anggota dalam melakukan pengamanan di gereja. Selain tetap dijaga protokol kesehatan juga wajib memeriksa setiap barang bawaan para jemaat gereja," ujarnya.

Pihaknya juga siap menjaga kenyamanan beribadah bagi umat kristiani agar tidak perlu khawatir akan adanya teror atau aksi kriminal lain.

Terpisah Kapolsek Sukmajaya AKP, Syafri Wasdar mengatakan anggota gabungan bersama Koramil dan Satpol PP akan melakukan penebalan di tiap gereja yang akan melakukan tatap muka perayaan Paskah Agung.

"Seperti Gereja Santo Markus di Jalan Tole Iskandar, Simpangan Depok, Sukmajaya, malam perayaan telah kita lakukan sterilisasi pemeriksaan seluruh gereja dibantu petugas keamanan internal gereja,"tambah mantan Wakapolsek Tambora Polres Metro Jakarta Barat ini.

Perwira akrab disapa Daeng Syafri ini meminta kepada setiap pengurus gereja untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan. (angga)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT