JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Sinetron Ikatan Cinta akan kembali tayang pukul 19.30 WIB di RCTI. Kamis, (1/4/2021).
Di episode kali ini Andin dan Aldebaran masih terus meyakinkan Mama Rossa kalau Andin tak bersalah.
Sumarno akhirnya memberikan kesaksian kalau ia melihat Andin mengambil makanan.
Mama Rosa awalnya percaya dengan kesaksian yang disampaikan Pak Sumarno. Namun Mama Rosa kemudian ingin memeriksa CCTV rumah.
Mama Rosa juga tak mudah percaya, tapi ia mulai berpikir kalau Andin memang bukan pembunuh Roy, ma Rosa merasa Andin dijebak oleh pelaku sebenarnya.
Disisi lain, Pak Sumarno melapor ke Elsa jika ia sudah memberi kesaksian pada Mama Rosa dan Aldebaran terkait fakta Andin yang mengambil makanan saat kejadian.
Mendengar pernyataan dari Pak Sumarno, Elsa makin panik, Elsa pun khawatir bila kejahatannya akan terbongkar satu persatu.
Bagaimana kelanjutannya? ikuti terus kisah Andin dan Al di sinetron Ikatan Cinta RCTI, malam ini pukul 19.30 WIB. (cr09)