Satu Terduga Teroris Tewas Ditembak di Mabes Polri, Sempat Acungkan Senjata ke Petugas

Rabu 31 Mar 2021, 17:47 WIB
Terduga teroris tewas saat baku tembak di Mabes Polri (ist)

Terduga teroris tewas saat baku tembak di Mabes Polri (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Satu terduga teroris dikabarkan tewas tertembak saat memaksa masuk Mabes Polri, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.30 WIB, Rabu (31/3/2021)

Berdasarkan video yang beredar, terduga teroris itu memakai baju hitam serta celana panjang dan diduga berjenis kelamin perempuan.

Dalam tayangan video, terduga teroris juga sempat mengacungkan senjata dan baku tembak dengan petugas di Mabes Polri.

Hingga berita ini dibuat, Polisi belum memberikan keterangan terkait peristiwa tersebut.

Satuan Brimob bersenjata lengkap juga saat ini tengah bersiaga di Mabes Polri untuk mengamankan situasi. (cr09)

Berita Terkait
News Update