TANGERANG - Polres Metro Tangerang Kota akan memperketat keamanan sejumlah gereja yang berada di Kota Tangerang jelang peringatan ibadah Hari Paskah.
Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Abdul Rachim menuturkan, pihaknya akan mengerahkan personel tambahan di beberapa tempat yang melaksanakan ibadah Paskah.
"Kami akan menempatkan personel di tempat yang melaksanakan Misa Paskah. Jumlahnya (personel) menyusul," ungkap Rachim, Rabu (31/3/2021).
Rachim mengatakan dalam pengamanan tersebut, pihaknya akan berkoordinasi dan Forkopimda Kota Tangerang untuk mengerahkan jumlah personel.
Selain mengamankan tempat ibadah, Rachim mengatakan petugas gabungan dari TNI -Polri dan Satpol PP Kota Tangerang juga akan dikerahkan mengamankan beberapa pusat perbelanjaan.
"Nanti kami melaksanakan patroli skala besar bersama dengan unsur TNI dan Satpol PP, dengan sasaran gereja serta pusat perbelanjaan," tuturnya.
Ia mengaku telah mengumpulkan pastur, romo, dan pendeta se-Kota Tangerang untuk memberikan jaminan keamanan kepada mereka saat berlangsungnya kegiatan Paskah.
Dirinya menuturkan akan bekerjasama dengan pemuda gereja untuk membantu pengawasan pintu gereja saat jemaat memasukinya.
"Kami memberikan jaminan keamanan saat berlangsungnya kegiatan paskah melalui mereka," jelasnya. (toga)