Pasangan Kekasih Lesti Kejora dan Rizky Billar Sudah Punya Panggilan Papa dan Bunda, Lanjut Nikah Atau Gimmick?

Selasa 30 Mar 2021, 09:58 WIB
Lesti Kejora dan Rizky Billar. (instagram/@rizkybillar)

Lesti Kejora dan Rizky Billar. (instagram/@rizkybillar)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hubungan asmara pasangan kekasih Lesti Kejora dan Rizky Billar kian disorot para penggemarnya.

Kedua penyanyi dangdut ini kian tampil mesra dalam setiap kesempatan, sekalipun demikian, keduanya belum siap untuk melanjutkan ke jenjang pernikahan dalam waktu dekat.

Belakangan diketahui Rizky Billar dan Lesti Kejora ternyata punya panggilan sayang Papa dan Bunda.

"Sasya itu anak manajer Dede, memang dekat sama kita, manggilnya ke Kakak (Billar), Papa. Karena Dede juga sih sama manggilnya," tutur Lesti Kejora.

Mantan kekasih Rizky DA ini pun tak bisa menahan tawa dan malu saat mengakui hal itu.

Bahkan, Rizky Billar pun menimpali dirinya juga memiliki panggilan sayang untuk Lesti Kejora.

"Iya karena suka main bareng, yaudah keterusan," ungkap  Lesti Kejora.

"Kan Kakak panggil kamu Bunda. Jadi inisiatif si Sasya sendiri ikutan," sambung Rizky Billar.

Pasangan ini awalnya digosipkan hanya pacaran gimmick untuk mendongkrak popularitas keduanya.

Tapi, seiring berjalannya waktu Rizky Billar akhirnya menceritakan bagaimana dirinya jatuh cinta dengan Lesti Kejora.

Rizky Billar membuat sebuah video yang menceritakan perjalanan cintanya dengan Lesti.

Berita Terkait

News Update