MAGELANG, POSKOTA.CO.ID - Jok belakang dari motor Honda Beat milik Khoirul Anam pria asal Magelang, Jawa Tengah, ini harus dipasang ratusan paku.
Penyebab pria tersebut memasang banyak paku di jok belakangnya karena sang pacar kerap merasa cemburu dan khawatir ada perempuan lain yang duduk di motornya.
"Kamu selalu nuduh aku boncengin cewek lain. Kalau motorku sudah modif begini kamu masih mau nuduh aku lagi...aku cowok setia deg," tulis Khoirul Anam di postingan Facebooknya, Sabtu (20/3/2021) lalu.
Akibat banyaknya paku di jok belakang motor Khoirul Anam, maka terpaksa pacarnya harus duduk jongkok di bagian depan.
Hingga Senin (29/3/2021), postingan yang diunggah Khoirul itu telah dibagikan oleh warganet sebanyak 28 ribu kali. Selain itu terdapat 2,9 ribu komentar, dan mendapat 7,1 likes. (cr03)