MESIR, POSKOTA.CO.ID - Tim nasional (timnas) Mesir berencana akan memanggil bintang Liverpool, Mohamed Salah untuk bermain di Olimpiade Tokyo tahun ini.
Sebagaimana diketahui, pada tahun lalu Olimpade Tokyo harus ditunda lantaran pandemi Covid-19. Oleh karena itu, pesta olahraga terbesar di dunia tesebut rencananya akan digelar pada Juli - Agustus 2021.
Bukan tanpa alasan Timnas Mesir membawa Salah ke Olimpiade Tokyo. Dengan pemain bintangnya itu, mereka telah menargetkan medali di ajang empat tahunan tersebut.
Pelatih Timnas Mesir, Shawky Gharib menyebut telah memilih Salah dalam skuad sementara timnya untuk turnamen Olimpade mendatang.
"Saya telah mengumumkan kepada publik bahwa saya ingin dia bersama kami selama kampanye Olimpiade kami dan dia tidak menolak, yang berarti dia juga ingin bermain dengan kami," kata Gharib dikutip dari Mirror, Sabtu (27/3/2021).
Menurut Gharib, partisipasi Salah di Timnas Mesir pada Olimpade tahun ini juga telah didukung oleh Kementerian Olahraga dan Federasi Sepak Bola Mesir.
"Partisipasi Salah di Olimpiade didukung oleh negara, diwakili oleh Kementerian Olahraga dan Federasi Sepak Bola Mesir, dalam upaya bersama kami untuk membawa pulang medali sepak bola Olimpiade untuk pertama kalinya." Ujarnya.
Perlu diketahui, pada Olimpiade Tokyo setiap negara diizinkan memiliki tiga pemain berusia di atas 23 tahun atau bisa dibilang pemain senior.
Kendati begitu, Gharib mengungkapkan tetap akan berkodinasi dengan pelatih Liverpool, Jurgen Klopp terkait pemanggilan Salah ke Timnas Mesir. “Harus ada kesepakatan antara semua pihak,” jelasnya.
Di sisi lain, penampilan Salah bersama Liverpool pada musim ini terbilang cukup apik. Pemain berusia 28 tahun itu masih menjadi pencetak gol terbanyak sementara Liga Premier dengan menorehkan 17 gol.
Jadi tidak heran jika mantan pemain Roma tersebut dipanggil Timnas Mesir untuk berlaga di Olimpiade Tokyo mendatang. (cr04)