JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ditemui pasca lakukan pemeriksaan saksi di Komisi Pemberatasan Korupsi, Cita Citata ceritakan kronologi dirinya diundang pada acara Kemensos di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Sehingga namanya terseret dalam kasus korupsi dana Bansos Covid 19.
Cita Cita mengungkap dirinya hanya diundang secara professional oleh Event Organizer atau penyelenggara acara yang bekerja sama dengan Kemensos.
"Yang mengundang saya di EO," terang Cita pada Jumat (26/3).
Cita Citata mengaku tidak mengenal Juliari Batubara. Dirinya hanya bertemu dengan mantan pejabat Kemensos Adi Wahyono yang kini juga ditetapkan sebagai tersangka.
"Saya bertemu dengan pak Adi Wahyono, yang ngundang pihak EO jadi saya gak tau siapapun apa, Juliari batubara ini juga gak saya kenal," tandasnya. (cr07)