JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Legenda Barcelona, Ronaldinho, mengakui akan sulit baginya untuk mengatakan bahwa Lionel Messi adalah pesepak bola terbaik sepanjang masa.
Ronaldinho memang pernah bermain bersama Lionel Messi di Barcelona, dan keduanya masih memiliki hubungan yang baik.
Seperti dilansir laman Sportskeeda pada Jumat (26/3/2021), Ronaldinho mengatakan bahwa ia jelas tak suka membandingkan Lionel Messi dengan pemain hebat lainnya.
"Saya senang Messi memenangkan Ballon d'Or. Kami juga berteman selama kami di Barcelona. Tapi saya tidak suka membandingkan dia dengan pemain lain, dan saya merasa sulit untuk mengatakan dia yang terbaik sepanjang masa," ucap eks pemain tim nasional Brasil itu.
Ronaldinho menunjukkan bahwa orang-orang seperti Pele, Diego Maradona dan Ronaldo juga bisa dianggap sebagai pesepak bola terhebat sepanjang masa.
"Ada (Diego) Maradona, Pele, Ronaldo. Sulit untuk mengatakan bahwa Messi adalah yang terbaik sepanjang sejarah sepak bola. Saya hanya bisa mengatakan dia adalah yang terbaik di masanya," tukas Ronaldinho. (cr03)