JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 16 juta dosis bibit vaksin Sinovac kembali didatangkan oleh Pemerintah hari ini, Kamis, (24/03/2021) melalui Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Tangerang.
Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante SHarbuwono yang menjemput langsung vaksin itu mengatakan, adapun 16 juta vaksin Sinovac yang baru tiba ini didatangkan masih dalam bentuk bahan setengah jadi.
"Hari ini kami berhasil mendatangkan vaksin Covid-19 tahap 7 dari keseluruhan tahap sebesar 16 juta dosis dalam bentuk bulk," jelas Wamenkes dalam keterangan pers virtual yang disiarkan Youtube Sekretariat Negara, Kamis, (25/03/2021).
Wamen mengatakan, kedatangan 16 juta dosis vaksin ini disebutnya untuk penambahan ketersediaan vaksin Covid-19 di tanah air. Adapun dosis vaksin tersebut didatangkan dari China yang diangkut menggunakan pesawat Garuda Indonesia.
Untuk tahap selanjutnya, dikarenakan vaksin yang didatangkan masih dalam bentuk bahan setengah jadi, nantinya bahan vaksin tersebut akan langsung dibawa ke Biofarma untuk diproduksi.
"Tentu saja nanti akan dievaluasi baik secara mutu oleh BPOM sebelum nanti akan jadi vaksin yang siap pakai," ujar Dante.
Dengan datangnya 16 juta bibit vaksin ini, secara keseluruhan kini sudah terdapat 53,5 juta dosis vaksin yang sudah didatangkan oleh Pemerintah sejak Januari 2021 lalu.
Lebih lanjut, ketersediaan vaksin ini dianggap Dante sebagai suatu hal yang vital. Pasalnya saat ini pemerintah tengah menggalakan proses vaksinasi untuk masyarakat. Terkait kecepatan prosesnya, ia mengatakan hal itu akan diatur dengan ketersediaan vaksin.
"Dengan adanya suplay tambahan vaksin yang baru ini maka tentu kecepatan vaksinasi per hari akan terus kita tingkatkan hingga mencapai 181,05 juta jiwa dalam target herd imunity dalam waktu secepat cepatnya," tutup Dante. (cr05)