Terjaring Razia Rabu Kemarin, Pagi Tadi Sebanyak 26 PMKS Sudah Dijemput Keluarganya

Kamis 25 Mar 2021, 23:52 WIB
Sejumlah PMKS berada di penampungan sementara GOR Kecamatan Tanah Abang Jakarta Pusat (cr05)

Sejumlah PMKS berada di penampungan sementara GOR Kecamatan Tanah Abang Jakarta Pusat (cr05)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Meski baru satu hari terjaring razia oleh Satpol PP,  26 Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS), sudah dijemput keluarganya masing-masing dari GOR Kecamatan Tanah Abang, Kamis (25/02/2021) pagi.

Hal itu diungkapkan oleh Kasudin Dinas Sosial Jakarta Pusat Ngapuli Parangin Angin saat dikonfirmasi melalui sambungan telfon. Ia menyebut, sejumlah PMKS itu dijemput dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

"Tadi pagi ada yang dijemput keluarganya tapi kita minta pernyataan bahwa dia bisa merawat dan mengurus keluarganya agar tidak balik ke jalan, dengan materai 10 ribu," kata Ngapuli saat dikonfirmasi.

Perihal penjemputan itu, Ngapuli beralasan bahwa sebaik baiknya perawatan dan pengasuhan yang dilakukan oleh Dinas Sosial terhadap para PMKS, akan lebih baik diasuh oleh kelurarganya sendiri.

Padahal sejatinya para PMKS ini setelah ditampung sementara di GOR Kecamatan Tanah Abang , akan langsung di lakukan pembinaan di panti panti yang sudah ditentukan.

Kendati demikian, Ngapuli mengatakan tidak bisa memaksakan hal itu apabila terdapat keluarga dari PMKS yang ingin menjemput.

 "Jadi ketika ada keluarganya datang, mereka bilang saya ingin mengasuh anak saya, saya ingin mengasuh saudara saya. Ya saya jadinya gabisa memaksa," katanya.

Adapun kini yang masih berada di GOR Kecamatan Tanah Abang berdasarkan pantauan Poskota.co.id masih terdapat 17 PMKS.

Sebagian besar dari PMKS itu yakni berkegiatan sebagai pengemis dan gelandangan di wilayah Jakarta Pusat.

Sementara itu berdasarkan data yang dihimpun dari Satpol PP Jakarta Pusat sebanyak 89 PMKS berhasil dijaring   Satpol PP Jakpus pada Rabu,(24/3/2021) kemarin.

 PMKS tersebut langsung diserahkan kepada Dinas Sosial Jakarta Pusat untuk selanjutnya dilakukan pembinaan di panti panti sosial yang sudah disediakan. (cr05/tri).

Berita Terkait
News Update