Lima Jenazah Korban Kebakaran Matraman Dimakamkan di TPU Pondok Ranggon

Kamis 25 Mar 2021, 23:33 WIB
Suasana pemakaman korban kebakaran di TPU Pondok Ranggon. (Ifand)

Suasana pemakaman korban kebakaran di TPU Pondok Ranggon. (Ifand)

JAAKRTA. POSKOTA.CO.ID -  Lima jenazah korban kebakaran di Jalan Pisangan Baru III, RT 003/06, Pisangan Baru, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (25/03/2021) akhirnya dimakamkan Kamis (25/3) sore hari.

Keseluruhnya dikebumikan di tempat pemakaman umum (TPU) Pondok Ranggon, Cipayung. 

Kelima korban yang dimakamkan itu adalah Muhamad Hamdani Himawan, 24, Debby Emilia, 25, Farras Izan Himawan, 1,5, dan Sri Mulyani, 51, yang dikebumikan di dalam satu baris liang lahat.

Sementara Ria Ramadhanie, 17, dikebumikan di baris berikutnya yang ada dibagian bawah.

Prosesi pemakaman kelima korban itu pun berlangsung penuh haru karena beberapa anggota keluarga yang datang tidak kuasa menahan tangis.

Yatmi, adik kandung Sri Mulyani menceritakan, awalnya pemakaman kakak dan empat anggota keluarga yang lain rencananya dimakamkan di TPU Prumpung, Jakarta Timur.

Namun di pemakaman itu diketahui sudah penuh sehingga harus dialihkan. “Tadi dikabarin katanya di (TPU) Prumpung sudah penuh. Saya ngikut aja (TPU Pondok Ranggon), yang terbaik aja,” katanya, Kamis (25/3). 

Yatmi menceritakan kakaknya itu merupakan pribadi yang baik dan selalu mengayomi adik-adiknya.

Bahkan ia sendiri tidak pernah lupa untuk mengunjungi sang kakak yang telah lama menderita sakit stroke.

“Orangnya baik banget selalu inget kebaikannya. Kakak saya bener bener baik, ngga pernah aneh aneh sama keluarga,” kenangnya.

Yatmi terakhir kali bertemu dengan kakaknya itu pada akhir bulan Februari silam.

Berita Terkait
News Update