JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Gubernur DKI, Ahmad Riza Patria, memberikan dukungan kepada PT MRT yang membolehkan sepeda non lipat dibawa masuk ke dalam gerbong.
Padahal, Riza sempat tidak memperbolehkan hal tersebut sebelumnya.
"Jadi Alhamdulillah mulai hari ini (Rabu, 24/12) sepeda, baik lipat maupun non lipat dapat dibawa ke dalam MRT dalam rangka perjalanan," terangnya di Balaikota, Rabu (24/3/2021).
Dikatakannya, agar tidak mengganggu penumpang lainnya, PT MRT telah mengatur dengan membatasi jumlah sepeda secara bertahap dan juga adanya tambahan fasilitas bagi penumpang yang membawa sepeda.
"Di tangga juga sudah disiapkan semacam rel , juga tempat parkir sepeda dan lain sebagainya. Termasuk tempat parkir transit ketika mengambil kartu dan sebagainya," paparnya.
Pada prinsipnya, sambung Riza, PT MRT dan Pemprov DKI memberikan dukungan yang terbaik bagi masyarakat Jakarta pengguna sepeda untuk dijadikan sebagai moda transportasi beraktivitas di luar.
"Tak hanya itu, dalam hal ini kami juga memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menjadikan sepeda tidak hanya sebagai alat olahraga, alat rekreasi. Tapi juga sebagai alat transportasi guna menelan polusi udara," bebernya. (deny)