Diduga Gangster Hendak Tawuran, Dua Remaja Diamankan Warga, Begini Kronologisnya

Minggu 21 Mar 2021, 15:18 WIB
Seorang yang mengamankan salah satu remaja gangster, Abdul Rohman (21), Anggota BPKB Maung Lugay DPRT Cibodas. (ridsha)

Seorang yang mengamankan salah satu remaja gangster, Abdul Rohman (21), Anggota BPKB Maung Lugay DPRT Cibodas. (ridsha)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Dua orang remaja yang diduga dari kelompok gangster motor diamankan warga di kawasan Lapangan Porci, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Minggu (21/3/2021) dini hari. 

Informasi yang dihimpun, kedua remaja itu hendak melakukan aksi tawuran.

Namun keduanya keburu berhasil diamankan sekira pukul 01.00 WIB.

Seorang yang mengamankan salah satu remaja itu bernama Abdul Rohman (21), Anggota BPKB Maung Lugay DPRT Cibodas. 

Abdul membenarkan dirinya bersama rekannya turut mengamankan dua remaja tersebut.

Sebab diantara mereka kedapatan membawa senjata tajam jenis celurit.

"Iyak benar peristiwanya sekitar pukul 01.00 WIB. Diantara dua remaja itu saat kita amankan membawa celurit yang disimpan di pinggangnya," ujarnya kepada Poskota di Pos BPKB, Minggu (21/3) siang.

Abdul menuturkan, dua remaja itu bernama Hendrayani (17) dan Ahmad Falyubi (15). 

Mulanya dua remaja itu mengendarai sepeda motor untuk menuju yang diduga ke lokasi tawuran.

Namun mereka terjatuh di depan minimarket.

"Saya posisi lagi di pos kemudian ada ibu-ibu teriak ada yang jatuh. Saya langsung berlari sama teman ke depan minimarket itu," jelasnya.

Berita Terkait

Pak Polisi, Tolong Lah!

Selasa 07 Des 2021, 06:00 WIB
undefined
News Update