Dua Kubu Demokrat Masih Bertikai, Yasonna Laoly: Bertempur di Pengadilan

Rabu 17 Mar 2021, 15:54 WIB
Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. (ist)

Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. (ist)

JAKATA, POSKOTA.CO.ID -  Dua kubu Partai Demokrat saling klaim sebagai parpol yang sah. Menanggapi hal itu, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly menyebut pihaknya kini tengah meneliti berkas yang telah diserahkan Demokrat Kongres Luar Biasa (KLB) Deli Serdang.

Bila kelak diambil keputusan masih berselisih, Yasonna menyarankan bertempur di Pengadilan Negeri.

"Kalau sudah saya ambil keputusan masih berselisih lagi ya mereka yang bertempur di pengadilan. Kan begitu mekanismenya," kata Yasonna di DPR, Rabu (17/3/2021).

Baca juga: Fraksi Demokrat di DPR Dukung AHY, Kubu KLB Sibolangit Cuek

Soal berapa lama tahapan penelitian berkas ini, Yasonna berharap bisa segera diselesaikan.

"Kita harapkan cepatlah supaya jangan berlarut-larut biarkan kita kerja dulu," katanya.

Dalam pengesahan Kemenkumham akan meneliti dokumen pelaksanaan KLB, susunan pengurus, hingga AD/ART partai. Juga akan diperiksa kembali dengan pengurus Demokrat yang sudah terdaftar di Kemenkumham.

"Karena kita diberikan surat juga oleh dari pihak AHY nanti kita crosscheck aja dari SK yang ada," kata Yasonna. (rizal/tha)

 

Berita Terkait

News Update