BEKASI, POSKOTA.CO.ID – Warga Bekasi digegerkan oleh penemuan dua mayat di lokasi berbeda di wilayah Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi.
Kepolisian memastikan, keduanya bukan tewas lantaran dibunuh melainkan karena sakit dan juga ada yang bunuh diri.
Mayat pertama ditemukan dalam kondisi sudah membusuk di Jalan Nusa Indah No. 14, Harapan Indah MC, RT 01 RW 18, Kelurahan Pejuang, Medan Satria, Kota Bekasi.
Korban tersebut bernama Hendra Sidharta (65) dan diketahui meninggal dunia diduga akibat sakit.
Baca juga: Mayat Wanita Penuh Luka dengan Baju Tersingkap Ditemukan di Bawah Pohon Kelapa di Karawang
"Korban meninggal diduga sakit,” kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, Selasa (16/3/2021).
Sedangkan, mayat kedua ditemukan tergantung di dalam kamar Hotel Grand Iora, Kelurahan Harapan Mulya, Medan Satria, Kota Bekasi.
Korban bernama NSJ (60), warga Kelurahan Balimaster, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.
Kedua mayat tersebut saat ini sudah berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi guna kepentingan visum.
Menurutnya, korban NSJ diduga mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri.