LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebak kembali mendapatkan vaksin covid-19 dari Kementrian Kesehatan.
Vaksin gelombang dua itu tiba di Gudang Faslitias Kesehatan Dinkes Lebak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak pada Jum'at (12/3/2021) kemarin.
Kepala Seksi Farmasi dan Pom Dinkes Lebak Hadi Purnomo mengatakan, dalam distribusi vaksin tahap II gelombang II yang ditunjukan untuk para anggota TNI-Polri, dan juga Pelayan Publik itu, pihaknya menerima 560 vial vaksin.
Baca juga: Jumlah Terbatas, Vaksinasi Untuk Para Wartawan dan Pedagang di Lebak Bisa Ditangguhkan
Katanya, dengan tibanya vaksin itu, maka vaksinasi terhadap para pelayan publik yang masih belum tuntas bisa kembali dilanjutkan.
"Nanti disesuaikan jumlah vaksinnya dan prioritaskann yang mana. Vaksin masih dikhususkan untuk pelayanan publik, karena pelayanan publik masih belum mencapai tuntas," katanya, Sabtu (13/03/2021).
Dikatakanya, ratusan vial vaksin itu akan mulai didistribusikan hari ini yakni Sabtu (13/3/2021) sehingga proses vaksinasi tahap II gelombang II bisa mulai dilakukan pada Senin (15/03/2021).
Baca juga: Dinkes Targetkan 17 Maret Jadi Hari Vaksinasi Bagi Para Wartawan dan Pedagang di Lebak
"InsyaAllah hari ini juga kita distribusikan ke fasilitas pelayanan kesehatan (Fasyankes) di Lebak, sehingga vaksinasi bisa dilakukan dihari Senin nanti, " katanya.
Sementara itu, Ucu Syarief Anggota Polres Lebak mengatakan, dalam pendistribusian vaksin itu sendiri akan mendapatkan pengawalan ketat dari pihak Polres Lebak.
"Tetap kita lakukan pengawalan berdasarkan SOP yang berlaku, guna memastikan vaksin dapat tiba di lokasi tujuan dengan aman, " ujarnya.
Untuk diketahui, Dinkes Lebak sendiri sudah mulai melakukan vaksinasi tahap II untuk anggota TNI-Polri serta pelayan publik di lingkungan Kabupaten Lebak sejak 25 Februari 2021. Vaksinasi tahap II itu ditargetkan selesai pada akhir bulan Maret 2021. (kontributor banten/yusuf permana/win)