JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kabar tak sedap menerpa rumah tangga presenter Melaney Ricardo, yang digosipkan akan bercerai dengan suaminya Tyson Lynch.
Bahkan menurut pengakuannya, ibu dua anak ini sudah menemui konselor pernikahan untuk berkonsultasi.
Kepada awak media, Melaney Ricardo mengatakan bahwa sejatinya ia tidak mau berkonsultasi ke konselor mengenai nasib pernikahan yang telah ia jalani selama 11 tahun tersebut.
Namun, untuk pertama kalinya ia mau melakukan konsultasi demi memenuhi permintaan suami.
Baca juga: Ungkapan Rindu Anak Melaney Ricardo usai Sebulan Tak Bertemu
"Tadinya aku nggak mau (ke konselor), karena sudah lah bisa kami beresin sendiri. Karena kadang kami ribut, berantem, sudahan, terus gitu kan," ungkap Melaney, Sabtu (13/03/2021).
Lebih lanjut, Melaney mengatakan konsultasi dilakukan sebagai usaha mempertahankan rumah tangganya.
"Ini pertama kali aku mengiyakan ajakan suami aku ke konselor pernikahan," kata dia.
Sejujurnya, lanjut Melaney, Ia tidak ingin mengingkari janji pernikahan yang pernah diucapkan bersama suami di hadapan Tuhan, untuk menjalani hidup bersama selamanya.
Baca juga: Wow! Pemotretan di Pasar, Melaney Ricardo Kenakan Baju Rp1 Miliar
"Jadi usaha kami berusaha mempertahankan rumah tangga ya bicara ke konselor itu. Karena kami punya janji sama Tuhan kan bahwa kami akan bersama-sama terus, itu bukan sekadar janji aku sama Tyson," ujar dia.
Melaney Ricardo resmi menikah dengan Tyson James Lynch pada 31 Juli 2010 silam. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai dua orang anak yaitu, Chloe Valentine Lynch dan Courage Jordan Lynch.
Tyson Lynch sendiri merupakan komedian dan mantan pemain basket asal Australia, yang juga aktif sebagai pengisi acara di sejumlah program televisi di Indonesia, seperti Dahsyat, Manta, dan Pesbukers. (tri)