JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Komplotan pencuri sepeda motor berhasil membawa kabur tiga sepeda motor milik penghuni kost di Kawasan Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Rabu (10/03/2021) 03.39 dini hari.
Aksi pencurian tersebut viral di Media Sosial instagram milik @kontributorjakarta dan @jakarta.terkini pada Kamis (11/03/2021).
Dalam postingan itu, tertulis lokasi pencurian berada di kost Residence 3 jalan Tanjung Duren Utara 10 no 906 RT 02/03, Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
Diketahui pelaku beraksi kurang dari 30 menit.
Dalam video berdurasi dua menit tiga detik itu terlihat komplotan mencuri sepeda motor sebanyak tiga motor dalam satu rumah kos.
Terlihat dalam video dua orang pelaku berboncengan menggunakan motor janis vario berwarna hitam.
Tiba-tiba motor mereka berhenti didepan rumah kos.
Lalu pria yang nemakai topi turun dari motornya dan membuka pintu gerbang.
Saat keluar, pria bertopi tersebut mengeluarkan sepeda motor jenis Beneli.
Kemudian dua orang tersebut berhasil menggasak sepeda motor tersebut dan langsung tancap gas kabur.
Tak berselang lama, komplotan pencuri tersebut kembali lagi dengan berbonceng tiga bersama seorang pria menggunakan sweater berwarna hijau.
Lalu, pria bertopi tadi kembali beraksi dengan memasuki rumab kos.
Tak lama pria bertopi tersebut keluar bersama sepeda motor jenia honda beat.
Merasa tak puas, pria bertopi itu kembali masuk ke rumah kos untuk mencuri sepeda motor.
Alhasil ia pun berhasil menggasak sepeda motor jenis honda vario.
Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP M. Melta Mubarak mengaku, pihaknya sudah mengetahui aksi pencurian yang terekam CCTV di sekitar lokasi.
Baca juga: Beraksi Menggunakan Kunci T, Lima Kawanan Maling Motor Diringkus Polsek Tebet
Korban juga sudah membuat laporan ke Polsek Tanjung Duren guna menangkap pelakunya.
"Korban sudah buat laporan," kata Mubarak Kamis (11/03/2021).
Saat ini pihaknya sedang menyelidiki kasus ini guna mengetahui keberadaan pelaku tersebut. CCTV dan keterangan sejumlah saksi maupun korban sudah dimintai penyidik Polsek Tanjung Duren.
"Lagi kami lidik. Mudah-mudahan pelakunya bisa ditangkap," jelas dia. (cr01/mia).