Sedang Makan Mie, Pemuda Dibacok Kawanan Begal, Handphone dan Tas Dibawa Kabur

Kamis 11 Mar 2021, 16:16 WIB
Lokasi pemuda yang dibacok kawanan begal saat tengah makan mie. (ifand)

Lokasi pemuda yang dibacok kawanan begal saat tengah makan mie. (ifand)

CIRACAS, POSKOTA.CO.ID - Seorang pembeli di sebuah warung kopi (warkop) di Jalan Cibubur III, Kelurahan Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, menjadi korban begal.

Aksi tersebut viral di media sosial dimana video terlihat korban mengalami luka bacok di bagian punggung.

Budi, 41, petugas keamanan setempat mengatakan, pria yang menjadi korban diserang tiga orang komplotan begal saat bersantap.

Tanpa basa-basi pelaku langsung melancarkan aksinya saat korban terdiam.

"Kejadiannya sekira pukul 03.00. Pas korban lagi makan mie datang tiga orang, boncengan naik satu motor. Dua pelaku turun, satu menunggu di motor," katanya, Kamis (11/3).

Dikatakan Budi, menurut keterangan pemilik warkop, saat kejadian awalnya ketika pelaku yang datang merupakan pembeli lain.

Namun satu pelaku tiba-tiba mengeluarkan senjata tajam lalu membacok korban dan pelaku lain merampas handphone dan tas korban.

"Punggungnya langsung dibacok, kata yang penjaga warkop dihajar pakai celurit," ujarnya.

Usai membacok dan menjarah harta benda korban, kata Budi kompolotan begal ini langsung melarikan diri.

Dan luka yang dialami serta kalah jumlah, korban pun tak berupaya mengejar para pelaku.

"Pas kejadian cuma ada korban sama anak pemilik warkop. Lukanya sih lumayan parah, dibawa berobat ke RS. Informasinya dibawa ke RS di Depok, tapi enggak tahu di mana," tuturnya.

Berita Terkait

News Update