JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp digadang-gadang bakal menggantikan Joachim Low dari bangku kepelatihan Timnas Jerman.
Namun mantan pelatih Borussia Dortmund itu telah membantah isu tersebut dan mengatakan dirinya akan tetap melatih Liverpool.
"Saya melatih tim nasional Jerman di musim panas? Tidak," ujar Klopp mengutip Sky Sports, Kamis (11/3/2021).
Adapun kontrak Klopp bersama Liverpool baru akan berakhir pada tahun 2024. Oleh karenanya, pelatih 53 tahun tersebut menegaskan akan menuntaskan kontraknya bersama Merseyside Merah.
Baca juga: Liverpool Lolos ke Perempat Final Liga Champions, Klopp Tak Sabar Tunggu Hasil Undian
"Saya memiliki sisa kontrak tiga tahun di Liverpool. Anda menandatangani kontrak dan biasanya mencoba untuk tetap pada kontrak itu bukan?," ucap Klopp.
Klopp pun menambahkan masih banyak pelatih yang layak menangani Timnas Jerman. Dengan begitu, dirinya yakin federasi sepak bola Jerman bakal menemukan solusi terbaik.
"Saya cukup yakin dengan jumlah manajer Jerman yang sangat bagus saat ini, federasi Jerman akan menemukan solusi yang baik," ujarnya lagi.
Baca juga: Usai Piala Eropa, Joachim Loew Tinggalkan Timnas Jerman, Juergen Klopp Jadi Pengganti?
Diberitakan sebelumnya, Joachim Low dikonfirmasi bakal mundur menangani Timnas Jerman usai gelaran Piala Eropa 2020.
Low sudah melatih Timnas Jerman dari tahun 2006. Sejak saat itu, pelatih 61 tahun tersebut sukses membawa Der Panzer meraih gelar Piala Dunia 2014. (Cr4/ruh)