DUREN SAWIT, POSKOTA.CO.ID - Seorang anak laki-laki berusia sekitar 4 tahun menjadi korban jambret didepan rumahnya di Jalan Pendidikan X, Kelurahan Duren Sawit, Jakarta Timur. Aksi penjambret yang dilakukan dua orang pelaku, itu pun terekam kamera CCTV saat melancarkan aksinya.
Jefri, 39, warga setempat mengatakan, bocah laki-laki yang merupakan tetangganya itu dijambret saat bermain handphone seorang diri pada siang hari. Dimana sebelum dirampas, korban sempat diajak bicara dulu.
"Kronologis yang saya dengar pelakunya ini sempat membujuk korban untuk ikut ke ujung jalan sepi. Di sana langsung pelaku mengambil handphone korban," katanya, Kamis (11/3/2021).
Baca juga: Aksi penjambretan Kalung Nenek 85 Tahun Terekam CCTV, Pelaku Dibekuk Polisi
Karena si anak tak berteriak ketika menjadi korban kejahatan, tak ada satupun warga yang mengetahui jika handphone miliknya dibawa kabur. Warga dan orangtua korban baru mengetahui kejadian dari rekaman CCTV yang menyorot ke jalan.
"Jadi di CCTV itu terlihat pelaku datang naik motor. Awalnya satu pelaku turun lalu seperti membujuk korban, pelaku lainnya duduk di motor sambil mengawasi situasi," ujar Jefri.
Setelah merampas handphone, kata Jefri, pelaku yang diduga sudah merencanakan aksinya bergegas melarikan diri menaiki sepeda motor. Dan atas kejadian itu, Jefri sendiri tak mengetahui pasti apa orangtua korban sudah melaporkan kasus ke Polsek Duren Sawit atau Polres Jakarta Timur.
"Daerah sini sebenarnya enggak rawan ya, tapi beberapa waktu terakhir memang banyak kasus. Rumah dibobol, lalu sekarang jambret, resah juga," tukasnya. (ifand/tha)