JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Upaya pencegahan banjir terus dilakukan pemerintah kota (Pemkot) Jakarta Timur, untuk menahan air luapan Kali Sunter.
Dimana saat ini penataan waduk Cilangkap, Giri Kencana, dan Pondok Ranggon, Cipayung, tengah digenjot penanganannya.
Asisten Perekonomian Pembangunan dan Lingkungan Hidup Jakarta Timur, Kusmanto mengatakan, pihaknya akan segera melakukan penataan di tiga waduk yang dilintasi aliran kali Sunter.
Dimana saat ini proses normalisasi masih dilakukan untuk menambah kedalaman waduk. "Nanti yang akan ditata itu waduk Cilangkap, Giri Kencana, dan waduk Pondok Ranggon," katanya, Senin (8/3).
Dikatakan Kusmanto, penataan itu perlu dilakukan agar nantinya air bisa mengalir dengan baik dan tak lagi meluap. Sehingga, ketika hujan turun tak kekhawatiran akan genangan tak akan terjadi lagi.
"Kita lakukan percepatan penataan waduk ini jika aliran air di hulunya sudah rapi, maka pada hilirnya juga akan rapi. Sehingga air bisa mengalir lancar dan tidak menimbulkan genangan," ujarnya.
Saat ini, kata Kusmanto, di area Waduk Cilangkap sendiri terdapat lahan seluas kurang lebih 30 hektar yang sudah dibebaskan Pemprov DKI. Lahan tersebut sebagian dijadikan waduk dengan dua penampang dan sebagiannya masih berupa daratan.
"Saat ini tengah dilakukan penataan agar lahan bisa menjadi waduk secara maksimal," ucapnya.
Baca juga: Pembangunan Waduk Mini Ceger Jakarta Timur Digeber Tanggulangi Banjir di Permukiman Warga
Selanjutnya, sambung Asisten, di Waduk Giri Kencana memiliki laham seluas 2,3 hektar yang juga telah disiapkan. Upaya yang dilakukan saat ini dengan melakukan penyempurnaan pembuatan saluran inlet dan outlet.