Peringati Hari Perempuan Internasional, Buruh di Lebak Gelar Aksi Online Bahas Hak Perempuan

Selasa 09 Mar 2021, 14:15 WIB
Buruh perempuan di Lebak melakukan aksi secara virtual memperingati Hari Perempuan Internasional. (ist)

Buruh perempuan di Lebak melakukan aksi secara virtual memperingati Hari Perempuan Internasional. (ist)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Beberapa buruh perempuan yang tergabung dalam Serikat Pekerja Nasional (SPN) menggelar aksi secara online melalui platform Zoom Meeting dengan salah satu perusahaan di Lebak, Banten.

Aksi tersebut merupakan implementasi dari peringatan hari perempuan internasional atau International Womens Day ahun 2021, yang jatuh pada pada Senin (8/3/2021) kemarin.

Dalam aksi tersebut, Siti Dahlia, peserta aksi yang juga merupakan Sekretaris PSP SPN PT. PWI 6 Rangkasbitung mengatakan, dalam momentum ini pihaknya membahas berbagai persoalan yang bersangkutan dengan kesejahteraan buruh perempuan di Kabupaten Lebak.

"Kesimpulannya, aksi virtual membahas tentang kekerasan berbasis gender di dunia pekerja atau buruh perempuan, yang selalu dibebankan oleh beban ganda dan masih banyak lagi yang lainnya," katanya, Selasa (9/3/2021).

Baca juga: Peringati Hari Perempuan Internasional, Cinta Laura Akan Perangi Pelecehan Seksual Jalanan

Siti mengungkapkan, saat ini masih terdapat diskriminasi gender, yang menyebabkan hak-hak dan kesejahteraan para buruh perempuan belum dapat tercapai. 

"Hingga kini masih terus ditemukan diskriminasi, dan bahkan pelecehan pada para buruh perempuan yang bekerja untuk mengais rupiah didunia pekerjaan. Tentunya itu sudah bertolak belakang dengan hak dan kesejahteraan para buruh perempuan itu," ungkapnya.

Untuk itu, dalam kesempatan ini, pihaknya meminta pihak manajemen perusahaan di Lebak untuk lebih memerhatikan para buruh perempuan, dengan melindungi hak-hak mereka.

"Kami harap pihak perusahaan bisa membuka layanan khusus untuk melindungi hak-hak dan menerima aduan dari para buruh perempuan di Lebak," pungkasnya. (kontributor banten/yusuf permana/ys)

Berita Terkait
News Update