Bupati Isyaratkan KBM Tatap Muka di Purwakarta Mulai Juli Mendatang

Sabtu 06 Mar 2021, 16:27 WIB
Bupati Purwakarta Hj Anne R Mustika.(ist)

Bupati Purwakarta Hj Anne R Mustika.(ist)

PURWAKARTA,POSKOTA.CO.ID – Kabupaten Purwakarta bakal menggelar Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) Tatap Muka, pada Juli 2021 mendatang.

Kepastian tersebut dikemukakan Bupati Purwakarta, Anne R Mustika, di kantornya, kemarin.

"KBM Tatap Muka bisa saja digelar pada tahun ajaran baru Juli mendatang. Hanya saja, kita juga harus memerhatikan kasus covid 19 menurun atau belum. Nanti kita evaluasi,"jelas Anne.

Namun Anne mengisyaratkan kans KBM Tatap Muka cukup besar untuk dilaksanakan dibeberapa kecamatan diwilayahnya yang sudah berkategori zona hijau. Selain itu, kata Anne, sejumlah pihak termasuk tenaga pendidik telah disuntik vaksin.

"Evaluasi ini tentunya memerhatikan juga resiko penyebaran covid 19 sesuai zonasi," kata Anne seraya menambahkan berdasarkan laporan Satgas Covid 19, wilayahnya masuk dalam zona oranye dan kuning.

Para orang tua siswa di Purwakarta menyambut baik rencana KBM tatap muka Juli mendatang. Pasalnya, pembelajaran dengan pola jarak jauh atau daring, kurang efektif.

"Selain itu lebih boros, karena harus mengisi kuota," ungkap Ny Dede, warga Campakasari, Sabtu (06/02/2021). (dadan/tri)

Berita Terkait

News Update