Ramadan Tinggal 40 Hari Lagi, Jokowi Minta Ketersediaan Bahan Pokok Dipersiapkan dengan Harga Terjangkau Masyarakat

Kamis 04 Mar 2021, 11:51 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) (ist)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan bulan Ramadhan tinggal 40 hari lagi, karena itu mulai dari sekarang harus disiapkan ketersediaan bahan pokok dengan harga stabil dan dapat terjangkau masyarakat.

Demikian disampaikan Presiden dalam sambutannya pada acara Pembukaan Rapat Kerja Nasional Kementerian Perdagangan Tahun 2021, Istana Negara, Jakarta, Kamis (04/03/2021).

Acara yang berlangsung secara virtual tersebut, Jokowi mengungkapkan jajaran Kementerian Perdagangan  untuk menjaga ketersediaan bahan pokok di seluruh pelosok tanah air dengan harga stabil dan terjangkau.

Baca juga: Kenaikan Harga Bahan Pokok Berimbas Pada Pemilik Rumah Makan Padang, Kini Memilih Mengurangi Jumlah Belanja

Selain itu, Presiden juga meminta untuk mengupayakan terus perbaikan untuk kesetaraan harga bahan pokok di daerah-daerah pinggiran. Sebab itu,  harus bisa diantisipasi terjadinya kenaikan harga kebutuhan pokok.

"Bulan Ramadhan yang tinggal 40 hari lagi kemudian Idulfitri harus di siapkan dari sekarang, antisipasi dari sekarang walaupun nanti kita merayakan dengan sederhana ketersediaan stok dan harga yang stabil harus dijamin.

Presiden juga mengingatkan Tahun 2021 adalah tahun pemulihan target growt (pertumbuhan) yang ada di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebesar 5 persen harus betul-betul tercapai.

Baca juga: Stabilkan Ketersediaan Bahan Pokok, Satgas Yonif MR 413 Bantu Warga Perbatasan RI-PNG Tanam Pisang

"Untuk mencapai itu  harus dilandasi semangat dan optimisme karena itu saya minta jajaran Kementerian Perdagangan  tidak hanya bekerja normatif namun harus ada terobosan-terobosan yang inovatif," Jokowi menandaskan. (johara/win)

 

Berita Terkait
News Update