Perhatian Pengendara! Arus Lalin di Jalan Merdeka Dialihkan Akibat Perbaikan Jembatan Robinson Lama

Selasa 02 Mar 2021, 17:21 WIB
Walikota Tangerang, Arief Wismansyah meninjau perbaikan jembatan Robinson Lama. (ist)

Walikota Tangerang, Arief Wismansyah meninjau perbaikan jembatan Robinson Lama. (ist)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Dinas Perhubungan Kota Tangerang menutup satu ruas jalan  Jembatan Robinson Lama di Jalan Merdeka, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten. 

Kepala Dishub Kota Tangerang, Wahyudi Iskandar mengatakan pihaknya mengalihkan arus lalu lintas guna mengatasi kemacetan akibat dampak penutupan ruas jembatan tersebut. 

"Lalu lintas kami alihkan selama proses perbaikan jembatan selesai dengan perkiraan selama sepekan," ujar Wahyudi, Selasa (2/3/2021). 

Baca juga: Melongok Kampung Pink Tanah Tinggi yang Dulu Zona Hitam Kini Jadi Ikon Wisata Tangerang

Wahyudi menjelaskan dampak perbaikan jembatan adalah dilakukan rekayasa lalu lintas dan penyekatan dengan menggunakan barrier sehingga akses Jalan Kalipasir hanya diperuntukan bagi yang mengarah keluar.

"Arah Kalipasir disekat murni dengan barrier dialihkan ke arah Kampung Bekelir dengan sistem satu arah keluar," katanya. 

Wahyudi mengatakan, untuk ujung jalan Dadang Suprapto yang berada di samping Jembatan Robinson Lama menuju arah Otista juga diberlakukan sistem satu arah. 

"Jadi, yang biasanya mengarah ke belakang Robinson ditutup barrier karena sementara hanya untuk yang mengarah ke Otista," pungkasnya.

Baca juga: Upaya Angkat Jembatan Ambruk di Cipinang Melayu Terkendala Lempengan Besi yang Berat dan Ternyata Bukan Aset DKI

Berdasarkan informasi didapat dari Dinas PUPR Kota Tangerang, Jembatan Robinson Lama dibangun pada tahun 1988 atau telah berusia 33 tahun. 

Jembatan tersebut kini dilakukan perbaikan dan perawatan agar tidak membahayakan bagi warga yang melintas di Jembatan Robinson Lama tersebut. (toga/ys)

Berita Terkait
News Update