Tangerang Gelar Vaksinasi Covid-19 Massal untuk 26 Ribu Pelayan Publik

Kamis 25 Feb 2021, 17:00 WIB
Pemkot Tangerang menggelar vaksinasi Covid-19 massal untuk 26 ribu pelayan publik. (toga)

Pemkot Tangerang menggelar vaksinasi Covid-19 massal untuk 26 ribu pelayan publik. (toga)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar vaksinasi massal pencegahan Covid-19 yang diperuntukan bagi pelayan publik di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Walikota Tangerang, Arief Wismansyah mengatakan pihaknya telah menyiapkan 26 ribu vaksin dengan target pelayan publik yang divaksin hari ini mencapai 6.500 orang.

"Kita prioritaskan bagi teman-teman yang terus berinteraksi dengan masyarakat. Dari total 26 ribu, hari ini targetnya insyaallah mudah-mudahan bisa mencapai 6 ribu," ujar Arief, Kamis (25/2/2021).

Baca juga: Sempat Kabur ke Banten, Pelaku Penyiraman Air Keras Akhirnya Ditangkap Polres Tangerang

Arief berharap agar pemerintah pusat dapat memberikan dosis tambahan bagi masyarakat Kota Tangerang agar dapat membangun herd immunity (kekebalan massal) sehingga terhindar dari penularan virus corona.

"Jadi awal mengusulkan vaksin untuk pelayanan publik itu 170 ribu tapi kami hanya diberikan 26 ribu. Makanya kami berharap  pemerintah pusat terus bisa memberikan vaksin kepada masyarakat supaya bisa membangun herd immunity," katanya.

Arief mengatakan, pihaknya telah menyiapkan 30 lajur proses untuk mempercepat proses vaksinasi yang dapat dipergunakan untuk persiapan jangka panjang.

"Dari awal sampai sekarang masih terus kami sempurnakan, supaya alurnnya makin cepat. Kami mensimulasikan untuk persiapan jangka panjang, karena di Kota Tangerang kurang lebih ada 1,2 juta yang akan divaksin kedepannya," katanya.

Baca juga: Jokowi Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Perdana Insan Pers di Gelora Bung Karno

Arief menargetkan proses vaksinasi yang diperuntukan bagi pelayanan publik dapat selesai dalam waktu satu minggu. Namun dirinya berupaya agar proses vaksinasi ini dapat selesai lebih cepat dari waktu yang ditargetkan.

"Hari ini (yang divaksin) ada Satuan Polisi Pamong Praja, Dishub, Kecamatan, Kelurahan terus nanti siang akan ada guru kurang kebih 3.000 orang. Vaksinasi ini terus belanjut sampai 1 minggu kedepan, mudah-mudahan kami bisa selesaikan lebih cepat lagi," pungkasnya. (toga/ys)

Berita Terkait

News Update