JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Kemacetan terjadi di Jalan Raya Daan Mogot menuju arah Kalideres, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Kamis (25/02/2021).
Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat, Erwansyah mengatakan kemacetan terjadi akibat adanya pembunuhan yang terjadi di sebuah Cafe di Jalan Raya Lingkar Luar Barat, Cengkareng Barat, Jakarta Barat.
"Kemacetan di Cengkareng akibat ada kejadian pembunuhan yang terjadi di simpang Cengkareng. Jadi tadi banyak pejabat kepolisian maupun TNI kesini. Jadi jalan dari arah utaranya ditutup," kata Erwansyah kepada Poskota, Kamis (25/02/2021).
Erwansyah mengatakan di persimpangan Cengkareng memang kerap terjadi kemacetan yang cukup panjang jika terjadi sedikit saja trouble di persimpangan ini.
Baca juga: Alamak! Jalan Citeras Macet Parah, Ini Penyebabnya
"Simpang ini kalo ada satu trouble maka buntutnya panjang kemacetannya," paparnya.
Saat ini pihaknya mencoba mengurai kemacetan yang terjadi di Jalan Raya Daan Mogot dengan cara menempatkan personil petugas Dishub guna mengurai kemacetan.
"Disini tadi dari Cengkareng aja ada 12 (personil), terus dari Kalideres ada 5, dari Kembangan dikirim tadi ada 4, dan pihak kepolisian juga bamyak disini dari lantasnya," pungkas Erwansyah.
Sementara, untuk jalur alternatif warga, lanjut Erwansyah, pihaknya mengalihkan dari sisi selatan ke Barat arah Kalideres.
Baca juga: Jalan Letjen S Parman Jakbar Rusak Berat, Pengguna Jalan Was-was dan Mengakibatkan Kemacetan
"Sekarang ini simpangnya udah kita normalkan kembali," tutupnya.(CR01/tri).