DPR Akan Evaluasi Sistem Registrasi Program Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia

Selasa 23 Feb 2021, 14:40 WIB
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Charles Honoris saat tinjau program vaksinasi massal untuk lansia di RSUD Kembangan, Jakarta Barat. (Cr01)

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Charles Honoris saat tinjau program vaksinasi massal untuk lansia di RSUD Kembangan, Jakarta Barat. (Cr01)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Ketua Komisi IX DPR-RI, Charles Honoris mengunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kembangan untuk memastikan program vaksinasi untuk lansia berjalan dengan baik.

Selain itu pihaknya juga membawa beberapa bantuan berupa susu, makanan, dan alat kesehatan kepada pihak rumah sakit yang nantinya didistribusikan kepada masyarakat.

Wakil ketua Komisi IX DPR RI, Charles Honoris menuturkan bahwa saat ini di RSUD Kembangan program vaksinasi massal untuk lansia berjalan cukup baik.

"Sampai sini saya liat sangat baik sekali ya koordinasi kementerian kesehatan maupun dinas kesehatan dki jakarta, saya liat disini managemennya juga udah cukup baik," ujar Charles, Selasa (23/02/2021).

Baca juga: Puskesmas Kecamatan Kramat Jati Gelar Vaksinasi Covid-19 Lansia Kategori Umum

Sebelumnya, video puluhan lansia sedang antre di RSUD Kembangan untuk vaksinasi massal viral di media sosial. Hal tersebut tentunya menjadi bahan evaluasi bagi DPR RI.

Sehingga nantinya sistem pendataan maupun sistem registrasi yang ada di RSUD untuk program vaksinasi massal untuk lansia segera di perbaiki agar bisa lebih efektif.

"Ini jadi bahan evaluasi juga nanti kita akan sampaikan kepada menteri kesehatan agar memperbaiki sistem pendataan, sistem registrasi. Mudah-mudahan dalam beberapa hari kedepan sudah ada perbaikan-perbaikan," papar Charles. (cr01/tha)

Berita Terkait
News Update