Polemik Dayana dan Fiki Naki, Hingga Tuduhan Beli Followers.
JAKARTA, POS KOTA.CO.ID - Buntut dari permasalahnnya dengan Fiki Naki, Dayana Kehilangan 600 ribu followers dalam 3 hari yang semula 2,2 juta, Sabtu (20/02/2021). Hal ini terjadi karena video kontroversialnya yang menyatakan dirinya akan lebih populer jika berkarir di Rusia dibanding Indonesia.
"Actually I want to go to Indonesia, then actually all of the hate, I was thinking its some... i don't need that... I will be more popularity in Russia. (Sebenarnya saya ingin pergi ke Indonesia, tapi setelah semua kebencian saya akan lebih populer di Rusia" ungkapnya.
Dayana dan Fiki Naki, saling kenal melalui aplikasi streaming International. FIki Naki seorang youtuber yang menguasai banyak bahasa memang sering membagikan konten percakapannya di Ome TV.
Nama Fiki dan Dayana mulai viral sejak Fiki mengunggah video youtubenya pada Senin (11/01/2021) lalu. Dalam video tersebut, Dayana mengungkapkan bahwa Fiki adalah orang tertampan yang pernah ia temui dan tertarik untuk menikahnya.
Setelahnya, hubungan perkenalan singkat yang terjadi ini berubah menjadi kesempatan bisnis. Fiki beberapa kali terlihat mengunggah konten bersama Dayana untuk mengiklankan sebuah produk.
Dari hubungan bisnis tersebut, rupanya terjadi kesalahpahaman antara Manajemen Dayana dan Manajemen Fiki. Setelah kejadian tersebut berujung pelik. Fiki akhirnya mengunggah video klarifikasi Senin (15/02/2021) bahwa ada kesalahpahaman terkait pemotongan pembayaran kerja sama.
Menurut manajer Fiki, Terry, hasil yang diunggah pihak Dayana tidak sesuai dengan kesepakatan. Separuh pekerjaan yang seharusnya dikerjakan oleh tim Dayana malah dialihkan kepada tim Fiki.
"Ada kesalahan saya juga sih disitu, pada saat sebelum take down, jadi Dayana itu bekerja tidak sesuai dengan yang seharusnya. Jadi saya menghubungi manajemennya untuk pembayaran dipotong 50%. Lalu tiba tiba mereka takedown dan ada upload dia marah-marah," jelas Terry
"Saya minta maaf untuk pihak yang dirugikan, shipper (brand yang bekerja sama dengan Fiki) dan lainnya," tambahnya.
Klarifikasi ini yang akhirnya membuat followers Dayana anjlok. Karena panik Dayana kemudian mengunggah satu postingan dalam instagramnya yang menyatakan bahwa yang terjadi kemarin adalah salah paham semata.