JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kapolsek Metro Gambir, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP), Kadek Budiarta membenarkan adanya penemuan mayat anak laki-laki tanpa identitas di Kali Cideng, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (19/2/2021).
Adapun kata Kadek, mayat tersebut ditemukan oleh petugas kebersihan yang pada saat membersihkan sampah sempat mengira temuanya itu adalah sebuah boneka. "Dipikir boneka, pas didekati ternyata mayat anak kecil. Nah pas diketahui mayat langsung angkut ke darat oleh petugas," ucap Kadek Budiarta saat dihubungi, Jumat, (19/2/2021).
Lebih lanjut Kadek menuturkan bocah laki - laki tanpa identitas itu diperkirakan berusia 7 tahun. Pada saat ditemukan, posisi mayat berada di tumpukan sampah yang tengah dibersihkan oleh AR petugas kebersihan. Untuk proses lebih lanjut, saat ini pihak kepolisian sudah membawa jasad tersebut ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.
"Mayat sudah dibawa ke RSCM guna penyelidikan," jelasnya. (CR-5/mia)