Pintu Air Manggarai Siaga Satu, Jika Ketinggian Air Capai 950 -1000 Cm

Jumat 19 Feb 2021, 10:41 WIB
Kondisi Pintu Air Manggarai, Jakarta Selatan.(CR02)

Kondisi Pintu Air Manggarai, Jakarta Selatan.(CR02)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Siaga satu di Pintu Air Manggarai bisa terjadi bila Bendungan Katulampa Bogor telah menunjukkan siaga dua dan satu.

"Siaga satu bisa terjadi kalau (Bendungan) Katulampa, sudah siaga dua atau siaga satu. Kita di sini sudah antisipasi kalau masuk siaga satu," kata Operator pintu Air Manggarai, Sunar Sugiarto (41), saat ditemui Poskota.co.id, Jumat (19/2/2021).

Menurutnya, Pintu Air Manggarai bisa dikatakan siaga satu, jika ketinggian air sudah mencapai 950 cm hingga 1.000 cm lebih.

Baca juga: Pintu Air Pulogadung Sempat Siaga 3, Volume Air Kini Sudah Kembali Normal dan Tidak Berpotensi Banjir

Baca juga: Waspada! Banjir Sewaktu-waktu Terjang Jakarta Karena Pintu Air Panus Depok Masuk Siaga 2

"Siaga satu itu ketinggian 950 cm sampai 1000 cm ke atas, sudah siaga satu. Siaga empat amannya dikisaran 750 cm," jelasnya.

Menurut dia ketinggian air bisa naik bila curah hujan tinggi, begitu pun sebaliknya.

"Kalau cuacanya hujan ada kemungkinan akan naik lagi debit air tapi kalau tidak ada hujan ada kemungkinan bisa turun," pungkasnya. (CR02/tri)

Berita Terkait
News Update