JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Publik figur Jennifer Jill menjalani tes kesehatan di Polres Metro Jakarta Barat usai ditetapkan sebagai tersangka kasus kepemilikan narkotika.
Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar mengatakan pihaknya akan ke Puslabfor sentul untuk pemeriksaan spesimen rambut terhadap saudari JJ.
"Tadi baru saja dilakukan pemeriksaan kesehatan, setelah dilakukan pemeriksaan kesehatan untuk tersangka JJ ini dari penyidik narkoba itu akan ke Puslabfor Sentul untuk melakukan pemeriksaan spesimen rambut," ujar Ronaldo di Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (18/02/2021).
Jennifer Jill diciduk bersama dua orang lainnya yang merupakan suaminya sendiri yakni aktor Ajun Perwira dan anaknya Philo Paz Armand. Saat ini status Ajun dan Philo masih sebagai saksi.
Baca juga: Terseret kasus narkoba Jennifer Jill, Ajun Perwira Dipulangkan
"Jadi mereka berdua saudara Ajun dan saudara Philo itu kita masih periksa sebagai saksi. Yang sudah ditetapkan sebagai tersangka adalah saudari JJ," jelas Ronaldo.
Sementara itu setelah dilakukan pemeriksaan, Jennifer diketahui ditangkap terkait kasus kepemilikan narkotika jenis sabu. Namun setelah dilakukan tes urine hasilnya negatif.
Terkait status Jennifer sebagai tersangka, Ronaldo menjelaskan bahwa hal itu berdasarkan pasal 112 UU No 35 Tahun 2009 tentang kepemilikan narkotika.
"Untuk saat ini penyidik dalam melakukan pemeriksaan dasarnya apa? Kepemilikkan narkotika sebagaimana diatur dalam UU no 35 tahun 2009 pasal 112 ayat 1," papar Ronaldo.
Baca juga: Artis Jennifer Jill Ditahan di Polres Jakarta Barat, Lantaran Kepemilikan Narkoba
Sementara, setelah dibawa ke Puslabfor Sentul, pihak kepolisian akan kembali membawa Jennifer ke Polres Metro Jakarta Barat untuk pemeriksaan lanjutan.