SETIABUDI, POSKOTA.CO.ID - Pengendara sepeda motor hendak dibegal, seorang bandit jalanan di Jalan Dr Saharjo, Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (16/2/2021).
Kapolsek Tebet, Kompol Budi Cahyono mengatakan pihaknya membenarkan adanya seorang pelaku pencurian diamankan massa di Jalan Dr. Saharjo. Kejadian tersebut terjadi pada Minggu (15/2/2021) dinihari.
“Kejadian tindak pidana pencurian dengan kekerasan, Setelah dicek masuknya wilayah hukum Polsek Setiabudi,” kata kapolsek dikonfirmasi Selasa (16/2/2021). Informasi yang dihimpun pelaku melakukan percobaan membegal korban yang sedang melintas menggunakan sepeda motor namun gagal, setelah korban melawannya dan meminta pertolongan kepada warga.
Pelaku yang belum diketahui identitasnya tersebut diamuk massa hingga babak belur. Kapolsek Setiabudi AKBP Yogen Heroes Baruno menuturkan, pihaknya membenarkan kasus pencurian dengan kekerasan tersebut. “Betul,” singkatnya. (adji/mia)