PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Bupati Pandeglang Irna Narulita mengajak seluruh elemen masyarakat Pandeglang untuk mendukung dirinya dan pasangannya yakni Tanto dalam membangun Kabupaten Pandeglang selama 5 tahun ke depan.
Ia juga mengajak masyarakat untuk saling menjaga kondusifitas di daerah.
Hal tersebut disampaikan Irna setelah pembacaan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak gugatan pasangan Thoni Fathnoni Muskon-Miftahul Tamami (Thoat) pada perhelatan Pilkada Pandeglang 2020 kemarin.
Baca juga: Perselisihan Pilkada Pandeglang, Gugatan Thoni-Imat Ditolak MK Kuasa Hukum Ngaku Kecewa
"Terimakasih kepada masyarakat Pandeglang atas doa dan dukungannya menjaga kondusivitas daerah," kata Irna kepada wartawan, Selasa (16/2/2021).
Irna juga berpesan agar seluruh lapisan masyarakat optimis untuk membangun Pandeglang yang lebih maju.
"Bangun optimisme untuk Pandeglang yang lebih maju, bersama masyarakat menuju Pandeglang Berkah berdaya saing. Terimakasih atas doa dan dukungannya untuk Pandeglang tercinta," katanya.
Baca juga: Gugatan Thoni-Imat Kandas, Irna-Tanto Dipastikan Pimpin Pandeglang 2 Periode
Untuk diketahui, MK telah memutuskan untuk menghentikan perkara Perselisihan Hasil Perselisihan (PHP) Pilkada Pandeglang yang diajukan pasangan calon Thoni Fathnoni Muskon-Miftahul Tamami (Thoat).
Pembacaan keputusan ini diucapkan dalam sidang lanjutan PHP yang digelar secara online dan live YouYube oleh MK, Senin (15/2/2021) kemarin.
Dalam keputusan tersebut, MK menolak gugatan yang diajukan pasangan Thoat sehingga pasangan Irna-Tanto mendapatkan karpet merah untuk kembali memimpin Pandeglang lima tahun ke depan. (Yusuf Permana/Kontributor/win)