DKI Jakarta Alami Penurunan Drastis Dalam Tingkat Penularan Harian Kasus Positif Covid-19

Selasa 16 Feb 2021, 12:51 WIB
ilustrasi swab test.(dok)

ilustrasi swab test.(dok)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID –  Di tingkat provinsi, DKI Jakarta menjadi provinsi dengan penambahan kasus COVID-19 tertinggi, per hari Senin (15/02/2021) bertambah sebanyak  1.879 orang,

Meskipun demikian, DKI Jakarta sudah mengalami penurunan drastis dalam tingkat penularan harian kasus positif Covid-19, dibandingkan hari sebelumnya.

Kemudian posisi berikut disusul Jawa Barat dengan penambahan harian sebanyak 947 orang, dan Jawa Tengah sebanyak 881 orang yang berada diurutan ketiga. 

Secara nasional, penularan kasus positif Covid-19  terus mengalami penurunan. Pada hari Senin (15/2/2021) bertambah sebanyak 6.462 orang. 

Baca juga: Kapolres Serang Pimpin Sertijab Kabagops dan 2 Kapolsek Sesuai Prokes Covid-19

Sehingga secara nasional menjadi 1.223.930 orang. Penambahan kasus positif Covid-19 ini di atas 6.000 orang sudah berlangsung dua hari. 

Dalam pengumuman perkembangan Covid-19, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 per hari Senin (15/2/2021) juga mengabarkan adanya pasien sembuh dari Covid-19 bertambah sebanyak 6.792 orang, sehingga secara nasional pasien sembuh menjadi 1.032.065 orang. 

Mereka yang meninggal dunia akibat Covid-19 per hari Senin (15/2/2021) bertambah sebanyak 184 orang, sehingga secara nasional menjadi 33.367 orang. 

Baca juga: Timbulkan Kerumunan dan Diduga Jadi Arena Perjudian, Pemancingan di Pondok Labu Dibubarkan Petugas Satgas Covid-19

Penambahan kasus positif Covid-19 per hari Senin (15/2/2021) :

1.   DKI Jakarta: 1.879 kasus
2.   Jawa Barat: 947 kasus
3.   Jawa Tengah: 881 kasus
4.   Jawa Timur: 432 kasus
5.   Kalimantan Timur: 362 kasus
6.   Bali: 274 kasus
7.   Kalimantan Utara: 185 kasus
8.   Banten: 179 kasus
9.   Sulawesi Selatan: 160 kasus
10. Kalimantan Selatan: 146 kasus
11. Bangka Belitung: 138 kasus
12. DI Yogyakarta: 135 kasus
13. Sumatera Utara: 134 kasus
14.  Nusa Tenggara Timur: 115 kasus
15.  Sulawesi Utara: 97 kasus
16.  Lampung: 68 kasus
17.  Riau: 56 kasus
18.  Sumatera Selatan: 51 kasus
19.  Sulawesi Tengah: 49 kasus
20.  Kalimantan Tengah: 41 kasus
21.  Papua Barat: 27 kasus
22.  Gorontalo: 19 kasus
23.  Papua: 17 kasus
24. Sumatera Barat: 14 kasus
25.  Sulawesi barat: 14 kasus
(johara/tri)

Berita Terkait
News Update