JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Vice Public Relations PT Kereta Api Indonesia (KAI) Joni Martinus mengatakan selama libur panjang Tahun Baru Imlek 11 sampai 14 Februari 2021, hingga saat ini pihaknya sudah menjual 67 ribu lembar tiket kereta perjalanan jarak jauh.
"Atau 50 persen dari total kursi yang KA sediakan. Jumlah tersebut masih dapat berubah karena penjualan tiket masih berlangsung," ungkap Joni kepada poskota.co.id melalui pesan singkat, Jum'at, (12/02/2021).
Lebih lanjut, dirinya menjelaskan penjualan tiket jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya yakni di tanggal 4-7 Februari 2021 masih belum ada kenaikan jumlah penumpang yang signifikan. Karena pada tanggal tersebut jumlah tiket yang terjual diangka 79.736 ribu lembar tiket.
Baca juga: Makin Ketat, Ini Syarat Bagi Penumpang Kereta Api Jarak Jauh
Sementara itu dari total 50 persen penjualan tiket sejauh ini, Joni mengatakan, tujuan paling diminati oleh calon penumpang yakni rute Jakarta-Yogyakarta. "Dan sejauh ini penjualan masih berjalan normal," sebutnya.
Untuk menunjang perjalanan tersebut, ia juga menambahkan sampai saat ini pelayanan pemeriksaan virus Covid-19 dengan menggunakan Rapid Test antigen dan pelayanan tes GeNose C19 di tiap stasiun masih tersedia dan berjalan tertib.
"Juga telah menambahkan jumlah alat," ujarnya.
Baca juga: Ini Syarat Wajib yang Harus Diikuti Penumpang Kereta Api Selama Masa Angkutan Nataru
Sedangkan khusus untuk di Stasiun Pasar Senen sendiri, angka perjalanan per hari ini Jum'at, (12/2/2021) tercatat ada di angka 3 ribu keberangkatan. Sementara untuk jumlah kedatangan, tercatat di jumlah 1.600 penumpang.
Catatan ini menurut Humas Daerah Operasi 1 Stasiun Senen, Eva Chairunisa jauh berkurang dibanding tahun tahun sebelumnya. "Karena menyesuaikan kondisi pandemi saat ini," ujar Eva. (CR05/tri)